PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA

  • Imran Imran Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang
  • Suhartini Khalik Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang
  • Hasanuddin Hasanuddin Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang
Keywords: audio visual, media pembelajaran, hasil belajar

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh penggunaan media audio visual terhadap peningkatan hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Panca Rijang Kabupaten Sidenreng Rappang. Penelitian ini terdiri atas dua variabel yaitu media visual sebagai variabel bebas dan hasil belajar Bahasa Indonesia sebagai variabel terikat. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Panca Rijang Kabupaten Sidenreng Rappang yang berjumlah 102 orang sedangkan sampelnya berjumlah 20 orang, diambil dari 20% jumlah populasi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi dan tes. Data yang terkumpul  dianalisis dengan teknik statistik deskriptif dalam bentuk Mean. Hasil penelitian diperoleh data bahwa media visual berpengaruh terhadap hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Panca Rijang Kabupaten Sidenreng Rappang. Ini dapat dilihat pada perbedaan nilai antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol yakni Mx= 88>My=76. Perbedaan nilai itu menunjukkan penggunaan media audio visual berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar Bahasa Indonesia siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Pancarijang Kabupaten Sidenreng Rappang Tahun Ajaran 2021/2022.

Published
2023-01-17
How to Cite
Imran, I., Khalik, S., & Hasanuddin, H. (2023). PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA. Cakrawala Indonesia, 7(2). https://doi.org/10.55678/jci.v7i2.769

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.