ANALISIS TINDAK TUTUR ILOKUSI DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI KELAS VIII SMP NEGERI 2 BARANTI
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan wujud tindak tutur ilokusi dalam proses pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas VIII SMP Negeri 2 Baranti Kabupaten Sidenreng Rappang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif untuk mendeskripsikan data berupa tindak tutur dalam kegiatan pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas VIII SMP Negeri 2 Baranti Kabupaten Sidenreng Rappang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan teknik rekam dan teknik catat (transkrip data), setelah itu dilanjutkan dengan kartu data untuk memudahkan klasifikasi dan pengecekan data, terakhir adalah analisis. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan 219 temuan data berdasarkan beberapa jenis tindak tutur ilokusi, yaitu : 1) ilokusi asertif 107 temuan data, diantaranya: 31 wujud tuturan asertif mengemukakan pendapat, 2 tuturan asertif menyatakan, 51 wujud tuturan memberitahukan, 2 wujud tuturan asertif menunjukkan, 1 wujud tuturan asertif mengusulkan; 2) ilokusi direktif 110 temuan data, diantaranya: 76 wujud tuturan direktif bertanya, 13 wujud tuturan direktif memerintah, 3 wujud tuturan direktif memohon, 4 wujud tuturan direktif menuntut, 2 wujud tuturan direktif menyuruh, 3 wujud tuturan direktif menyarankan, 1 wujud tuturan direktif menganjurkan, 1 wujud tuturan direktif mengijinkan, 3 wujud tuturan direktif melarang, 1 wujud tuturan direktif mendesak, 3 wujud tuturan direktif memperingatkan; 3) ilokusi komisif 1 temuan data, yaitu 1 wujud tuturan komisif menolak; dan 4) ilokusi ekspresif 1 temuan data, yaitu 1 wujud tuturan ekspresif mengeluh. Berdasarkan temuan data tersebut dapat disimpulkan bahwa tindak tutur ilokusi yang paling dominan muncul dalam proses pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas VIII SMP Negeri 2 Baranti adalah tindak tutur ilokusi direktif, dan yang paling sedikit muncul adalah tindak tutur ilokusi komisif dan ekspresif.
References
Aswadi. (2018). Mengulik Akar Kritis dalam Analisis Wacana Kritis dan Implementasinya Terhadap Teks Berita. Lensa: Kajian Kebahasaan, Kesusastraan, Dan Budaya, 8(2), 176–188. https://jurnal.unimus.ac.id/index.php/lensa/article/download/3214/pdf
Bastian, A., Rasyid, R. E., & Yusmah. (2020). Wujud Nilai Moral Dalam Novel ‘Surat Kecil Untuk Tuhan’ Karya Agnes Davanor. Cakrawala Indonesia, 5(2), 38–43. https://doi.org/10.51817/jci.v5i2.472
Jafar, D., Mamang, M., Usman, & Sultan. (2019). Analisis Tindak Tutur Ilokusi Siswa Perempuan dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia SMA Negeri 2 Pinrang. 3–4.
Lestari, P. A. (2019). Ilokusi dan Perlokusi dalam Kegiatan Pembelajaran Bahasa Indonesia Pada Siswa Kelas XI SMA Negeri 3 Kota Tangerang. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Meirisa, Rasyid, Y., & Murtadho, F. (2017). Tindak Tutur Ilokusi dalam Interaksi Pembelajaran Bahasa Indonesia (Kajian Etnografi Komunikasi di SMA Ehipassiko School BSD). BAHTERA: Jurnal Pendidikan Bahasa Dan Sastra, 16, 3–5.
Nurlaily, K. (2020). Analisis Tindak Tutur Ilokusi pada Proses Pembelajaran Bahasa Indonesia di MTs Pacet Mojokerto. Universitas Muhammadiyah Malang.
Sebtiana, Y. (2018). Tuturan Lokusi, Ilokusi, Dan Perlokusi Dalam Interaksi Pembelajaran Siswa Kelas VII Di SMP Negeri 2 Jumapolo. In Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Yahya, I. K. (2013). Tindak Tutur Direktif dalam Interaksi Belajar Mengajar Mata Pelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia di SMA Negeri Mlati Sleman Yogyakarta (Issue 55). Universitas Negeri Yogyakarta.
Retained Rights/Terms and Conditions of Publication
As an author you (or your employer or institution) may do the following:
- Make copies (print or electronic) of the article for your own personal
- Every accepted manuscript should be accompanied by "Copyright Transfer Agreement" prior to the article publication